Hiteen.id – Berita duka datang dari dunia hiburan tanah air. Hari ini, 23 Juni 2022 aktris Film legendaris, Rima Melati tutup usia di umurnya yang ke-84 tahun. Rima Melati dikabarkan mengidap Ulkus Dekubitus, penyakit yang beberapa waktu terakhir membuat kesehatannya menurun.

Rima Melati meninggal di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, sekitar pukul 15.25. Sebelum meninggal ia diketahui tengah menjalani pengobatan dan dirawat di ICU Rumah Sakit tersebut selama beberapa hari.

Ulkus Dekubitus merupakan luka yang menyerang kulit dan jaringannya akibat tekanan yang berkepanjangan. Di usianya yang menginjak 84 tahun, Rima diketahui memang sudah mulai kesulitan bergerak sehingga lebih sering terbaring diatas tempat tidur. Akibat luka tersebut, iapun terkena demam tinggi karena infeksi tersebut.

“Pertama kali masuk Ibu Rima terkena infeksi dari luka bagian belakang, punggung belakang, infeksi tersebut membuat ibu demam tinggi,” kata Aditya Tumbuan saat ditemui di rumah duka kawasan Senen, Jakarta Pusat, seperti dilansir detikcom.

Selain dirawat untuk mengobatai Ulkus Dekubitus, Rima pun didiagnosa penyakit lainnya seperti paru-paru yang mulai terendam cairan yang mulai menjalar ke ginjal.

Seperti diketahui, Rima Melati merupakan aktris Indonesia yang memiliki banyak karya serta deretan prestasi. Tak hanya mengisi peran pendukung, Rima juga seringkali mengisi peran utama pada berbagai film.

Ia seringkali mendapat nominasi pada Festival Film Indonesia (FFI) dan sempat menyabet gelar Pemain Utama Terbaik berkat film Intan Berduri yang diproduksi pada 1972. Di Film tersebut, Rima beradu peran dengan lawan mainnya, Benyamin Sueb.

 

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like