Hiteen.id – Belakangan, beredar kabar terkait isu perselingkuhan yang menyeret bintang Arawinda. Ia dituduh menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Amanda Zahra dan suaminya. KITE Entertainment, agensi tempat Arawinda bernaung pun ikut memberikan klarifikasi terhadap berita tersebut.

Mereka mengklaim bahwa Arawinda terkena Love Bombing dari pria yang merupakan suami dari Amanda Zahra. Bahkan, mereka mengklaim bahwa suaminya menyatakan telah sepakat melakukan open relationship dengan orang lain, meski masih dalam ikatan rumah tangga.

Terlepas benar atau tidaknya kabar tersebut, Love bombing atau ledakan cinta, ternyata cukup berbahaya lho. Selain bahaya manipulatif, love bombing ternyata bisa membuat seseorang yang menerimanya terganggu baik secara psikis dan mental.

Perhatian, bantuan, dan tanda cinta lainnya memang dibutuhkan tiap orang. Namun, jika perhatian dan tanda cinta tersebut diberikan terus menerus dan tanpa jeda, kalian harus waspada. Pasalnya, seseorang tengah memberikan love bombing dan hal tersebut justru membahayakan untuk diri sendiri.
Ini karena seseorang yang mendapatkannya akan terisolasi dari lingkungan, baik dari keluarga, kerabat hingga lingkungan kerja.

Bahkan, cenderung dapat mengontrol perilaku pasangannya dan bisa mengakibatkan penerimanya stress atau depresi.
Berikut beberapa ciri-ciri seseorang tengah melakukan love bombing:

1. Memberikan berbagai jenis hadiah

Memberi hadiah memang manis dan membuat kita bahagia menerimanya. Namun, berhati-hatilah jika ia terlalu sering memberikan hadiah, bahkan secara berlebihan. Hal ini dilakukan pasangan untuk membuat kamu merasa ‘berhutang’ sehingga merasa tak mampu berpisah dan pasangan dapat dengan mudah mengontrol perilakumu.

2. Tidak berhenti menelepon/ mengirim pesan

Kebiasaan memberi kabar memang baik, namun ingat apapun yang terlalu berlebihan tidak baik. Jika ia terlalu sering menelepon/mengirim pesan, berhati-hati ya! Karena ini bisa menganggu rutinitasmu.

3. Tidak mau pasangannya berbagi perhatian dengan orang lain

Jika pasanganmu mulai resah jika kamu memperhatikan orang lain, padahal mereka bukan siapa-siapa, ini merupakan salah satu tanda seseorang tengah melakukan love bombing. Hal ini merupakan awal dari renggangnya hubunganmu dengan orang lain, seperti sahabat, teman kerja, hingga keluarga.

4. Tidak menyukai batasan yang dibuat

Hubungan yang sehat dilihat dari bagaimana pasangan menghargai batasan yang diberikan oleh pasangannya. Namun, bagi bombers, ia tak akan suka jika diberi batasan karena baginya justru merugikan. Mereka akan terus berusaha untuk mengontrol dan memanipulasi sehingga kamu dan pasangan tidak memiliki batasan sama sekali.

Nah, itu tadi beberapa tanda yang perlu diketahui jika kamu sedang memulai hubungan. Mulailah bertindak jika pasangan mulai melakukan beberapa tanda diatas, sebelum ia berhasil memanipulasimu.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like