Hiteen.id – Siapa yang tak kenal mie asal Italia, Spageti? Makanan berbahan dasar gandum yang kini populer dikalangan masyarakat Indonesia. Ini karena tekstur Spageti yang seperti mie dan rasanya yang gurih sehingga cocok dilidah Indonesia.
Ada banyak menu sajian spageti yang bisa dicoba. Masing-masing sajian miliki karakter rasa yang berbeda. seperti Spageti Bolognese yang cenderung berasa asam dan manis, Spageti Carbonoara yang cenderung creamy dan gurih, serta Spageti Aglio e Olio yang biasanya dibuat gurih, asin, dan bersensasi sedikit pedas.
Spageti Aglio e Olio
Spageti Aglio e Olio merupakan resep asli dari Italia, tepatnya dari kota Napoli. Artinya, bawang putih dan minyak. Sesuai bumbunya, Spageti Aglio e Olio memiliki rasa gurih dan asin menjadikannya cukup diminati oleh sebagian masyarakat Indonesia. Apalagi beberapa restoran juga menyajikan aglio e olio sebagai salah satu pilihan spageti pedas.
Resep Spageti Aglio e Olio
Cukup mudah membuat spageti Aglio e Olio. Apalagi bumbu yang digunakan juga simpel dan tak terlalu banyak sehingga siapapun bisa membuatnya dirumah.
Berikut resep spageti Aglio e Olio ala Resto bintang lima:
Bahan-bahan yang diperlukan:
- Spageti
- Air
- Daging giling (bisa diganti Smoked Beef, sosis, ataupun kornet)
- Bawang putih
- Minyak sayur
- Margarin
- Bubuk oregano
- Chili oil (bisa diganti dengan cabai rawit)
- Garam, gula, dan kaldu bubuk
Langkah-langkah memasak:
- Rebus air dan berikan 2 sendok makan minyak sayur. Masukan spageti, dan rebus hingga al dente.
- Sambil menunggu spageti mencapai kematangan sempurna, rajang halus bawang putih dan siapkan daging giling untuk campuran.
- Setelah spageti matang, tiriskan.
- Tumis bawah putih yang telah dirajang halus menggunakan margarin. Setelah wangi, masukan daging giling. Masak hingga daging matang sempurna.
- Setelah matang, masukan spageti yang telah ditiriskan. Aduk-aduk hingga tercampur.
- Masukan garam, gula, dan kaldu bubuk. Koreksi rasa.
- Jika ingin membuat Spageti Aglio e Olio pedas, maka bisa campurkan chili oil sesuai dengan kadar pedas yang diinginkan. Sebaiknya jangan terlalu pedas agar tak merusak rasa gurih bawang putihnya.
- Jika tak ada chili oil, maka bisa gunakan cabai rawit. Namun agar cabai matang, tumis cabai setelah bawang putih.
- Koreksi rasa lagi
- Setelah selesai, taburkan bubuk oregano dan aduk-aduk perlahan. Tuangkan kembali bubuk oregano dibagian atas sajian agar lebih menarik
- Spageti siap dihidangkan.
Nah, itu tadi resep Spageti Aglio e Olio, mudah bukan? Anak kost pun bisa mencoba membuatnya. Selamat mencoba!