Ilustrasi Silicon Valley. Dok. Istimewa

Hiteen.id – Ada hal menarik di Lembah Silikon, atau Silicon Valley, Amerika Serikat. Terkenal sebagai basecamp banyak perusahan-perusahan yang bergerak dibidang komputer dan semikonduktor, daerah ini menjadi surga bagi para tenaga kerja yang memimpikan karir dan masa depan cerah.

Tercatat, Adobe System, EBay, Apple Computer, Google, Twitter, LinkedIn, Facebook, dan masih banyak perusahaan-perusahan lain yang juga bermarkas di Silicon Valley. Dari sekian banyak perusahaan yang ada, ternyata banyak dari perusahaan-perusahaan besar dipimpin oleh CEO yang merupakan p ataupun imigran AS dari India.

Sebut saja yang terbaru diangkat pada Desember tahun lalu, yakni CEO Twitter, Parag Agrawal. Kemudian, ada juga CEO Microsoft Satya Nadella, CEO Google dan Alphabet Sundar Pichai, Presiden dan CEO Adobe system, Shantanu Narayen, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Banyaknya keturunan India yang menjadi CEO, menjadi hal yang menarik, karena nyatanya di Amerika, warga yang merupakan orang India, jumlahnya hanya 1% dari seluruh jumlah populasi negara mereka.

Tak hanya itu, jumlah orang yang bekerja di sana hanya 6% dari total tenaga kerja yang tercatat bekerja di Silicon Valley.

Ini membuktikan, bahwa orang-orang India dipercaya memiliki kualifikasi yang baik dan mampu memegang peran penting, hingga menjadi pimpinan perusahaan. Tentunya, meski begitu tercatat bahwa imigran india yang pindah ke AS memang merupakan mereka yang memiliki kasta tertinggi di negara asalnya, dan mampu mengenyam pendidikan tinggi hingga S2 di Amerika.

Tak hanya itu, usut punya usut, orang India yang migrasi ke AS merupakan orang-orang yang memang kebanyakan memiliki latar belakang pendidikan sains dan matematika, hal ini tentunya bak simbiosis mutualisme dengan kebutuhan AS akan tenaga kerja di bidang teknologi.

Selain pengetahuan secara keilmuan, CEO berwarga negara India dipercaya memiliki kempuan problem solving yang lebih baik. Ini karena orang India merupakan suku multilateral dan sangat beragam sehingga kemampuan menangani situasi rumit dan dinamis cenderung dapat diselesaikan lebih baik oleh CEO India.

Disamping seluruh latar belakang tersebut, tentunya etos kerja keras yang dimiliki orang-orang India membuktikan bahwa mereka mumpuni menduduki jabatan tertinggi, hingga tikat CEO.

Karena itulah, orang-orang India seringkali dipercaya menjadi CEO di Negeri Paman Sam tersebut.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like