Hiteen.id – Pemerintah Kabupaten Bandung Barat menggelar upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-77. Acara digelar di Lapangan Mekarsari, Kompleks Pemda KBB pada 17 Agustus 2022.
Pada upacara tersebut, Plt Bupati KBB Hengki Kurniawan hadir dan bertugas memimpin jalannya upacara, sebagai inspektur upacara. Dalam kesempatan tersebut, ia berpesan agar semangat kemerdekaan bisa tertanam pada seluruh instrumen masyarakat, demi kemajuan KBB.
Apalagi, menurutnya kebangkitan ekonomi KBB pasca pandemi memang memiliki tantangan tersendiri. Pasalnya, selama empat tahun jalannya pemerintahaan, dua tahun diantarannya merupakan situasi yang cukup sulit karena berada dalam kondisi pandemi covid-19.
Namun begitu, ia berpesan agar potensi anak muda dapat membantu terciptanya KBB pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat, sesuai slogan HUT RI ke-77.
“Melalui momentum hari kemerdekaan RI ke-77 ini saya mengajak generasi muda, khususnya di KBB untuk berkontribusi membangun KBB,” jelasnya.
Lebih lanjut, angka 80% warga KBB adalah masyarakat usia produktif, sehingga ia menilai potensi kontribusi anak muda cukup besar.