Hiteen.id – Sebagai kota Pasundan, Bandung juga miliki segelintir sejarah. Cerita panjang didalamnya tak hanya sekedar perjuangan Bangsa, namun juga warisan budaya. Karenanya, Bandung juga miliki sekian destinasi sejarah yang wajib dikunjungi bagi kalian pecinta cerita masa lalu.

Berikut, destinasi museum sejarah di Kota Bandung yang bisa dikunjungi:

1. Museum Sri Baduga

Pecinta sejarah budaya akan merasa betah berlama-lama disini. Ini karena Museum Sri Baduga tak hanya sekedar sajikan kenangan masa lalu, namun juga tampilkan warisan budaya yang tentunya merupakan kekayaan bangsa.

Dibangun pada tahun 1974, awalnya Sri Baduga bernama Museum Negeri Provinsi Jawa Barat.

Benda-benda jadul yang dipamerkan oleh Museum ini, yakni Lukisan Prabu Siliwangi, naskah-naskah kuno, hingga kapak sepatu.

Buka setiap Senin-Jumat, pukul 08.00-16.00 WIB.

Berlokasi di daerah taman tegalega Bandung, tepatnya Jl. BKR No. 185, Kel. Pelindung Hewan, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung.

2. Museum Konperensi Asia Afrika

Tentunya, Museum Konperensi Asia Afrika ini menjadi museum paling dikenal di Kota Bandung. Betapa tidak, momen penting dan bersejarah, yakni berkumpulnya kepala negara dari benua Asia dan Afrika dalam rangka perdamaian dunia.

Meski terbuka untuk umum, sebenarnya untuk dapat masuk museum, pengunjung wajib melakukan reservasi tiket terlebih dahulu. Waktu kunjungannya pun cukup terbatas, yakni pukul 09.00-10.00 WIB, 11.00-12.00 WIB, 13.00-14.00 WIB, dan 15.00-16.00 WIB.

Tak hanya itu, museum ini juga tutup setiap Senin, Rabu, dan Jumat, serta akhir pekan.

3. Museum Wangsit Mandala Siliwangi

Museum ini memamerkan beragam senjata yang digunakan semasa melawan penjajah pada jaman dahulu. Senjata yang dipamerkan, yakni merupakan keris, golok, kujang, panah, pedang bambu, dan masih banyak lagi. Selain senjata, juga banyak dipamerkan berbagai benda yang dahulu memang digunakan untuk melawan penjajah.

Museum ini berlokasi di Jl. Lembong No. 38, Sumur Bandung, Braga, Kota Bandung.

4. Museum Kota Bandung

Bagi kalian yang penasaran terhadap berdirinya Kota Bandung, Museum Kota Bandung merupakan tempat yang pas untuk dikunjungi. Pasalnya, beragam sejarah masa lalu saat Bandung pertama kali didirikan, hingga potret pemimpin-pemimpin terdahulunya juga ditampilkan di Museum ini.

Museum Kota Bandung terletak di Jl. Aceh No. 47, Babakan Ciamis, Kota Bandung.

 

 

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may also like