Hiteen.id – Puasa Ramadhan dilakukan oleh seluruh umat di dunia. Tak terkecuali negara-negara di belahan utara, maupun selatan bumi.
Jika di Indonesia kita biasa berpuasa selama lebih dari 13 jam, atau sekitar 13 jam 20 menit, maka di belahan bumi lain, beberapa negara justru memiliki durasi waktu puasa yang lebih panjang atau bahkan lebih pendek per harinya.
Berikut beberapa negara dengan durasi lebih lama dari Indonesia:
- Islandia, khususnsya di kota Reykjavik yang tahun ini melaksanakan shaum selama 16 jam 50 menit.
- Perancis, khususnya di ibukota Paris, puasa berlangsung selama 16 higga 17 jam.
- Inggris, Polandia, Yunani, Portugal, China, Turki, hingga Amerika Serikat melaksanakan puasa selama hampir 16 jam sehari.
Negara-negara tersebut lebih lama karena pada tahun ini belahan utara memiliki musim panas pada bulan-bulan tertentu sehingga terpapar sinar matahari jauh lebih lama. Sementara itu, sebaliknya di negara-negara belahan selatan bumi. Beberapa negara tersebut, diantaranya: Afrika Selatan, Selandia Baru, Argentina, Paraguay, dan Uruguay yang melaksanakan puasa selama kurang lebih 11 – 12 jam sehari. Sementara Brasil dan Zimbabwe melaksanakan puasa dengan durasi satu jam lebih pendek dari Indonesia, yakni kurang lebih selama 12-13 jam sehari.